FP UII Akselerasi Produksi Psikolog Klinis Hadapi Tantangan Kesehatan Mental

 

(Kiri) Prof. Drs. Subandi, M.A., Ph.D., Psikolog, (Kiri Tengah) Dr.phil. Qurotul Uyun, S.Psi., M.Si, Psikolog, (Kanan Tengah) Dr. Indria Laksmi Gamayanti, M.Si., Psikolog, Megawati Santoso, Ph.D (Kanan) Berfoto bersama setelah penandatanganan Kerja Sama (MoA) Fakultas Psikologi UII dengan Kolegium Psikologi Klinis. foto: Yopa

Fakultas Psikologi UII resmi menandatangani MoA dengan Kolegium Psikologi Klinis  Pada Kamis (18/12/2025) bertempat di Gedung Dr. Soekiman Wirdjosandjojo Lantai 1. Langkah strategis ini diambil untuk mempercepat terwujudnya lebih banyak psikolog klinis yang kompeten di Indonesia.

Upaya percepatan ini krusial untuk merespons meningkatnya permasalahan kesehatan mental di masyarakat. Dekan Fakultas Psikologi UII, Dr. Phil. Qurotul Uyun, menegaskan bahwa peran fakultas sangat strategis dalam mendukung kebutuhan nasional tersebut.

“Peran Fakultas Psikologi Universitas Islam Indonesia UII sangat strategis dalam mendukung terwujudnya lebih banyak psikolog klinis yang kompeten untuk merespons meningkatnya permasalahan kesehatan mental di Indonesia. Sejalan dengan visi UII sebagai universitas yang mengintegrasikan keunggulan keilmuan, nilai-nilai keislaman, dan pengabdian bagi kemanusiaan, Fakultas Psikologi berkomitmen memperkuat layanan kesehatan mental melalui pendekatan yang tidak hanya bersifat akademik, tetapi juga sistemik, kolaboratif, dan berorientasi pada dampak nyata bagi masyarakat,” ujar Qurotul Uyun.

Beliau menambahkan bahwa pendidikan profesi dikembangkan sebagai bagian dari ekosistem layanan kesehatan mental. Tujuannya agar lulusan memiliki kompetensi profesional sekaligus kepekaan etik dan tanggung jawab sosial yang berakar pada nilai-nilai keislaman seperti rahmah dan integritas.

Sebagai wujud nyata, UII menjalin kemitraan dengan Puskesmas, rumah sakit, layanan kesehatan jiwa pemerintah, sekolah, pesantren, hingga komunitas. “Melalui keterlibatan langsung dalam penanganan kasus nyata, mahasiswa memperoleh pengalaman klinis yang autentik, sekaligus memungkinkan masyarakat merasakan manfaat langsung dari kehadiran layanan psikologi,” jelasnya.

Ke depan, kerja sama dengan Kolegium Psikolog Klinis juga akan meluncurkan Program Titian di Pusat Psikologi Terapan. Program ini dirancang untuk memperkuat kompetensi psikolog dalam kolaborasi interprofesional dan penanganan masalah kesehatan mental yang kompleks.

“Dengan demikian, Fakultas Psikologi UII tidak hanya berkontribusi melalui peningkatan jumlah psikolog klinis, tetapi juga melalui pendidikan psikolog klinis yang kompeten, beretika, kontekstual, dan berlandaskan nilai-nilai keislaman, serta siap melayani kebutuhan nyata masyarakat Indonesia secara berkelanjutan,” tutupnya.

Agenda tersebut juga diisi dengan pembekalan oleh Megawati Santoso, Ph.D. selaku pimpinan Konsil Kesehatan Indonesia (KKI) dan Dr. Indria Laksmi Gamayanti selaku ketua Kolegium Psikologi Klinis. Sesi ini menjadi persiapan bagi calon wisudawan yang akan mengikuti Pengambilan Sumpah Profesi pada Jumat (19/08/2025). (yp)

 

Sesi foto bersama peserta pembekalan sumpah profesi bersama pemateri dari Konsil Kesehatan Indonesia dan Kolegium Psikologi Klinis. foto: Yopa

 

Perkuat Jejaring Internasional, Psikologi UII Kunjungi Van Lang University Vietnam

Foto bersama delegasi Fakultas Psikologi Universitas Islam Indonesia dengan Van Lang University. (Kiri) Thobagus Moh.Nu’man, S.Psi., M.A., Psikolog, (Kiri) Dr. Nita Trimulyaningsih, S.Psi., M.Psi, Psikolog, (Tengah) Nguyễn Bảo Thanh Nghi, PhD (Dean of Faculty of Social Sciences and Humanities) (Kanan) Hazhira Qudsyi, S.Psi., M.A., (Kanan) Annisaa Miranty Nurendra, S.Psi., M.Psi. Psikolog. foto: dok. panitia

Rabu (19/11/2025). Fakultas Psikologi UII melaksanakan kunjungan resmi ke Van Lang University (VLU) Vietnam. Kunjungan ini bertujuan menjajaki kerja sama internasional antar-kedua institusi pendidikan tersebut.

Delegasi UII dipimpin langsung oleh Dekan Fakultas Psikologi, Dr.phil. Qurotul Uyun, S.Psi., M.Si., Psikolog. Mereka diterima hangat oleh pimpinan Faculty of Social Sciences and Humanities (FSSH) Van Lang University.

Pertemuan yang berlangsung produktif ini menyepakati tiga fokus kerja sama strategis bagi kedua pihak. Program tersebut meliputi pertukaran mahasiswa, seminar internasional, hingga pertukaran dosen dan tenaga kependidikan.

Dalam skema pertukaran mahasiswa, peserta akan mengikuti kegiatan selama 7-10 hari secara resiprokal. Sementara itu, seminar ilmiah online akan melibatkan narasumber ahli dari masing-masing fakultas.

Dr.phil. Qurotul Uyun menegaskan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah penting bagi internasionalisasi pendidikan. “Kolaborasi ini akan memperkuat internasionalisasi pendidikan psikologi di UII,” ungkapnya dalam sambutannya.

Ia berharap kerja sama ini membuka ruang belajar lintas budaya bagi seluruh civitas akademika. Pasalnya, kontribusi akademik yang bermakna sangat dibutuhkan oleh masyarakat dalam skala global.

Pihak Van Lang University turut menyambut baik inisiasi kemitraan strategis dengan Fakultas Psikologi UII. Dekan FSSH VLU, Dr. Nguyễn Bảo Thanh Nghi, menyebut UII sebagai mitra yang tepat.

“Kami percaya bahwa UII adalah mitra strategis dalam pengembangan program akademik dan mobilitas internasional,” tegasnya. Ia berharap kegiatan kolaboratif ini mampu memberi manfaat nyata bagi kedua belah pihak.

Kegiatan ini diakhiri dengan pertukaran cenderamata serta sesi foto bersama seluruh delegasi. Kendati demikian, agenda kunjungan berlanjut dengan peninjauan fasilitas akademik melalui kegiatan campus tour.

Kunjungan resmi tersebut diharapkan menjadi awal kerja sama jangka panjang bagi kedua universitas. Hal ini sekaligus memperkuat posisi Fakultas Psikologi UII dalam kancah pendidikan tinggi dunia. (yp)

Kunjungi FP UII, Psikologi UNS Lakukan Studi Banding Manajemen Laboratorium

Foto bersama para delegasi Universitas Sebelas Maret bersama delegasi Fakultas Psikologi Universitas Islam Indonesia. foto: Yopa

 

Fakultas Psikologi Universitas Sebelas Maret (UNS) menyambangi Fakultas Psikologi Universitas Islam Indonesia (UII), Senin (25/11/2025). Kunjungan ini bertujuan mempelajari tata kelola laboratorium psikodiagnostika dan riset secara mendalam. Rombongan diterima hangat di Ruang Kuliah Magister Lantai 1 Fakultas Psikologi UII.

Agenda utama pertemuan ini menyoroti pengelolaan laboratorium, pelaksanaan praktikum, serta inovasi pembelajaran berbasis laboratorium. Pasalnya, Fakultas Psikologi UII dinilai memiliki infrastruktur dan manajemen laboratorium yang mumpuni.

Kepala Laboratorium Psikodiagnostika dan Riset UNS, Dr. Theda Renanita, mengungkapkan alasan memilih UII sebagai tujuan. Ia mengaku mendapat rekomendasi dari pihak luar terkait kualitas laboratorium Fakultas Psikologi UII.

Kendati Psikologi UNS telah berdiri sejak 2002, statusnya sebagai fakultas mandiri baru diresmikan pada 2022. Hal ini membuat mereka merasa perlu banyak belajar terkait pengembangan fasilitas pendukung akademik.

“Kami masih butuh untuk belajar banyak dari Fakultas Psikologi Universitas yang lainnya khusus dari Universitas Islam Indonesia,” ujar Theda.

Sementara itu, pihak UNS membawa rombongan lengkap termasuk Kepala Bagian Tata Usaha, Samdani, serta tim laboran. Mereka ingin menggali ilmu terkait infrastruktur, manajemen, hingga sumber daya manusia (SDM).

Sekretaris Jurusan Psikologi UII, Annisaa Miranty Nurendra, S.Psi., M.Psi. Psikolog, menyambut baik inisiatif kolaborasi antar perguruan tinggi ini. Diskusi berlangsung interaktif dengan pemaparan materi dari Kepala Laboratorium Psikologi UII, Muhammad Novvaliant Filsuf Tasaufi, S.Psi., M.Psi., Psikolog.

Selain diskusi di ruangan, delegasi UNS juga berkeliling melihat fasilitas laboratorium di lantai empat. Kunjungan ini diharapkan membuka peluang kerja sama penelitian dan pengabdian masyarakat di masa depan. (yp)

Fakultas Psikologi UII Terima Kunjungan Benchmarking IIUM Malaysia

(Kanan) Assoc. Prof. Ts. Dr. Hamwira Sakti Bin Yaacob Delegasi dari IIUM sedang berdiskusi bersama Dekan Fakultas Psikologi UII (Tengah) Dr.phil. Qurotul Uyun, S.Psi., M.Si, Psikolog dan Dr. Nita Trimulyaningsih, S.Psi., M.Psi, Psikolog selaku Ketua Program Studi Psikologi Program Magister

Fakultas Psikologi Universitas Islam Indonesia (UII) menerima kunjungan strategis dari International Islamic University Malaysia (IIUM), Jumat (7/11/2025). Pertemuan ini digelar di Ruang Rapat Departemen Psikologi untuk membahas penguatan kerja sama antarlembaga.

Dekan Fakultas Psikologi UII, Dr. Phil. Qurotul Uyun, S.Psi., M.Si., menyambut langsung kehadiran rombongan tamu tersebut. Ia didampingi oleh jajaran ketua jurusan serta ketua program studi di lingkungan fakultas.

Sementara itu, delegasi tamu dipimpin oleh Assoc. Prof. Ts. Dr. Hamwira Sakti Bin Yaacob dari IIUM. Ia hadir dalam kapasitasnya sebagai Deputy Director Office of Knowledge for Change & Advancement.

Agenda utama kunjungan meliputi sambutan pimpinan dan diskusi mendalam mengenai pengelolaan institusi pendidikan tinggi. Kedua belah pihak antusias bertukar wawasan terkait pengembangan kualitas akademik berbasis nilai Islam.

Pasalnya, kegiatan benchmarking semacam ini vital untuk menjaga standar pendidikan global yang kompetitif. UII dan IIUM memiliki kesamaan visi dalam mengintegrasikan ilmu pengetahuan dengan nilai religius.

Sesi diskusi dilanjutkan dengan tanya jawab interaktif yang membahas peluang sinergi di masa depan. Penyerahan cinderamata lantas dilakukan sebagai simbol eratnya tali silaturahmi antarkedua universitas. Kunjungan ini diharapkan menjadi pembuka jalan bagi kolaborasi riset dan akademik yang lebih konkret. (yp)

Siapkan Prodi Baru, UIN Suska Riau Gandeng Fakultas Psikologi UII

Delegasi UIN Sultan Syarif Kasim Riau berfoto bersama dengan Delegasi Fakultas Psikologi Universitas Islam Indonesia. foto: Afta

Fakultas Psikologi Universitas Islam Indonesia (UII) menerima kunjungan delegasi UIN Sultan Syarif Kasim Riau, Jumat (7/11/2025). Pertemuan di Ruang Rapat Magister ini membahas persiapan pendirian Program Studi Profesi Psikolog.

Delegasi tamu dipimpin langsung oleh Wakil Dekan Bidang Akademik UIN Suska, Dr. Diana Elfida, M.Si., Psikolog. Mereka disambut hangat oleh Dekan Fakultas Psikologi UII, Dr. Phil. Qurotul Uyun, S.Psi., M.Si., Psikolog.

Agenda utama kunjungan ini berfokus pada kegiatan benchmarking kurikulum dan tata kelola program studi. Pasalnya, UIN Suska Riau tengah mematangkan rencana pembukaan program pendidikan profesi baru.

Diskusi teknis mencakup model pengembangan kerja sama hingga persiapan sarana dan prasarana pendukung. Turut hadir Koordinator Layanan Program Studi Pendidikan Profesi Psikolog Program Profesi antara lain Nur Widiasmara, S.Psi., M.Psi, Psikolog (Bidang Pendidikan), Dian Febriany Putri., S.Psi., M.Psi., Psikolog (Bidang Tempat Kerja) dan, Libbie Annatagia, S.Psi., M.Psi., Psikolog (Bidang Kesehatan) ikut memberikan paparan strategis.

Sementara itu, aspek layanan pendukung akademik juga menjadi sorotan dalam sesi tanya jawab. Hal ini meliputi manajemen unit pemasaran, kerja sama, hingga layanan kesehatan mental bagi mahasiswa.

Sinergi antar perguruan tinggi Islam ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas pendidikan psikologi di Indonesia. Pertemuan ditutup dengan sesi foto bersama dan penyerahan cendera mata antar kedua institusi. (yp)

Psikologi UII dan Pemkab Kukar Soroti Kekerasan Anak

 

Dekan FP UII (Dr.phil. Qurotul Uyun, S.Psi., M.Si, Psikolog ) dan Sekda Kukar (Dr. H. Sunggono, MM) menandatangani naskah adendum kerja sama peningkatan SDM melalui magang alumni Magister Psikologi untuk penanganan kekerasan terhadap perempuan dan anak. Foto: Surya

 

Fakultas Psikologi Universitas Islam Indonesia (UII) menerima kunjungan Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Kegiatan benchmarking dan penandatanganan adendum kerja sama ini berlangsung pada Rabu (22/10/2025). Acara bertempat di Ruang Laboratorium Klasikal Lantai 4 Gedung Soekiman Wirjosandjojo. Pertemuan ini dihadiri oleh pimpinan fakultas serta jajaran pejabat dari Pemkab Kukar. Read more

Delegasi Psikologi UII Berbagi Wawasan di Konferensi Internasional Pakistan

Delegasi dosen Jurusan Psikologi Universitas Islam Indonesia (UII) turut serta dalam kegiatan 7th International Conference: Cultivating Mental Health, Well Being, and Happiness, yang diselenggarakan pada 18-19 November 2024 di kampus University of Management and Technology (UMT), Lahore, Pakistan. Konferensi ini diselenggarakan oleh School of Professional Psychology (SPP) UMT, yang bertujuan untuk menggali pemikiran dan penelitian terbaru dalam bidang kesehatan mental, kesejahteraan, dan kebahagiaan.

Read more

Kaleidoskop Akhir Bulan FPSB UII (Edisi Oktober)

Bulan Oktober tahun ini menjadi bulan yang cukup sibuk bagi para sivitas akademika di lingkungan Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII). Ragam agenda dan aktivitas berlangsung semarak sejak awal bulan dimulai, bahkan geliatnya tidak tampak meredup hingga akhir bulan hampir tiba.

Read more

FPSB UII Jajaki kerja sama dengan Pusat Riset Bahasa, Sastra, dan Komunitas

Foto bersama Tim Badan Riset Bahasa, Sastra, dan Komunitas BRIN dengan perwakilan FPSB UII

Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB), Universitas Islam Indonesia (UII) kembali memperluas jejaring kerja sama dengan institusi eksternal. Pada kesempatan kali ini, FPSB UII menyambut kunjungan kerja dari Pusat Riset Bahasa, Sastra, dan Komunitas (PRBSK) Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Penyambutan kunjungan kerja ini dilaksanakan pada hari Rabu (04/09) di Auditorium Gedung FPSB, Kampus Terpadu UII. Read more

FPSB UII Ikuti Gelaran Expo SMK Negeri 3 Yogyakarta

Fakultas Psikologi dan Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia (FPSB UII) hadir menyapa langsung para siswa SMK Negeri 3 Yogyakarta dalam gelaran FPSB UII Goes to EXPO SMK Negeri 3 Yogyakarta, Senin (28/8/2024). Bertempat di lingkungan sekolah, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi dan mengenalkan lebih dekat empat program studi unggulan FPSB UII kepada para siswa, khususnya kelas 12, yang akan segera melangkah ke jenjang pendidikan tinggi. Read more