Capaian Pembelajaran

Program Studi Psikologi bertujuan menghasilkan lulusan Sarjana Psikologi yang mampu menerapkan nilai-nilai Islam dalam layanan psikologi nonklinis berdasarkan prinsip-prinsip ilmiah. Dengan pendekatan yang integratif dan berlandaskan etika, kami mempersiapkan mahasiswa untuk menjadi profesional yang tidak hanya kompeten, tetapi juga berkontribusi positif dalam masyarakat, menjadikan setiap langkah mereka penuh makna dan dampak.

uii-psikologi

Capaian Pembelajaran Lulusan Jurusan/Program Studi Psikologi:

Kode Capaian Pembelajaran Lulusan
S1 Menunjukkan nilai-nilai nasionalisme.
S2 Menunjukkan komitmen pada kode etik profesional dan berakhlak mulia dalam melakukan aktivitas akademik maupun praktik keahlian psikologi.
S3 Menunjukkan sikap kepemimpinan profetik serta bertanggungjawab atas dirinya serta tim.
T1 Memahami berbagai prinsip dan konsep dasar untuk menjelaskan perilaku manusia dan proses mental di level personal, sosial, dan organisasi serta menggunakan berbagai perspektif dalam Psikologi termasuk Psikologi Islam.
T2 Memahami metode penelitian termasuk desain penelitian, teknik analisis dan interpretasi data untuk menjawab masalah penelitian.
T3 Memahami konsep dasar dan prinsip-prinsip psikodiagnostika serta intervensi non klinis.
KU 1 Mampu memperoleh informasi dengan menggunakan teknologi.
KU 2 Berkomunikasi secara lisan dan berinteraksi dengan orang lain untuk tujuan akademik maupun profesional.
KU 3 Berpikir kritis dan analitis untuk memahami dan memecahkan berbagai persoalan.
KK 1 Mampu mengembangkan instrumen pengukuran psikologi termasuk konstruk psikologi Islam, dan melakukan penelitian dengan berbagai pendekatan metodologi ilmiah sesuai dengan etika ilmiah.
KK 2 Mampu menyusun karya tulis sesuai kaidah ilmiah.
KK 3 Mampu melakukan berbagai macam teknik asesmen psikologi dengan prinsip psikodiagnostik.
KK 4 Mampu melaksanakan intervensi psikologi non klinis dalam level personal, sosial, dan organisasi.